Harga Mobil Timor – Masyarakat Indonesia bermimpi memiliki mobil nasional. Mimpi tersebut sempat menjadi kenyataan, namun hanya sebentar. Yah, dahulu sudah ada mobil nasional yang dikenal dengan nama Timor. Pasti masbro tak asing mendengar nama Timor. pasalnya mobil ini tetap eksis sampai sekarang, walaupun dalam kondisi bekas. Umur mobil Timor hanya sebentar seiring lengsernya Presiden Soeharto yang dahulu mencanangkan mobil nasional.
Banyak orang memburu mobil Timor bekas dikarenakan harganya sangat murah. Rata-rata harganya lebih murah dibandingkan mobil bekas buatan Honda, Toyota, maupun merek lainnya dengan tahun pembuatan yang sama. Kualitas mobil Timor juga cukup bagus dan didukung spare-part yang mudah dicari dan harganya murah. Lalu seperti apakah sejarah berdirinya Timor sebagai mobil nasional ?
[toc]
Sejarah Mobil Timor
Sejarah berdirinya Timor di awali dari Inpres Nomer 2 Tahun 1996. Instruksi Presiden tersebut dikeluarkan pada era Presiden Soeharto. Bunyinya adalah untuk menginstrusikan kepada Menteri Perindustrian dan Perdagangan, Menteri Keuangan, dan Menteri Penggerakan Dana Investasi/Ketua Badan Koordinasi Penanaman Modal agar secepatnya mewujudkan industri mobil nasional. Tah hanya itu, pemerintah juga menunjuk PT. Timor Putra Nasional (PT. TPN) sebagai pionir mobil nasional.
Rupanya pemilik PT. Timor Putra Nasional adalah Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto. Pemilihan PT. Timor Putra Nasional sesuai Inpres Nomor 2 Tahun 1996 membawa polemik tersendiri karena merupakan perusahaan yang dipimpin oleh anak Presiden Soeharto yang otomatis akan menambah pundi-pundi kekayaan keluarga Cendana. Akhirnya pada tanggal 8 Juli 1996, mobil Timor untuk pertama kalinya diperkenalkan ke masyarakat Indonesia.
PT. Timor Putra Nasional bekerja sama dengan Kia Motors untuk mewujudkan mobil nasional yang kita kenal dengan nama “MOBIL TIMOR”. Awal mulanya mobil Timor di import secara utuh (CBU) dari Korea Selatan di karenakan belum siapnya pabrik perakitan di Indonesia. Mobil yang digunakan berbasis Kia Sephia yang merupakan mobil berjenis Sedan. Agar harga mobil Timor tersebut bisa murah, maka PT. Timor Putra Nasional di beri pembebaan pajak bea masuk serta pajak barang mewah sebesar 60%.
Hal istimewa yang di dapatkan PT. Timor Putra Nasional menjadikan harga mobil Timor sangat murah. Waktu itu harga mobil Timor hanya dibanderol Rp. 35 Juta atau bisa dikatakan setenganya harga mobil sekelasnya. Sayang mobil Timor hanya seumur jagung. Proyek mobil nasional ini harus dihentikan mengikuti mundurnya Presiden Soeharto pada tahun 1999. Sebelumnya Kia Motors juga mengalami kebangkrutan pada tahun 1997 dikarenakan krisis ekonomi yang melanda Asia hingga akhirnya dibeli oleh Hyundai pada tahun 1998.
Tipe Mobil Timor
Selama masa kejayaannya, Timor sudah memproduksi beberapa model mobil yang bisa masbro simak di bawah ini.
- Timor S515 1498cc SOHC Karburator
- Timor S515i 1498cc DOHC Injeksi
- Timor SW516i Station Wagon 1600cc DOHC Injeksi
- Timor R Coupe
- Timor Sport Edition 1600cc Prodrive License
- Timor SL516i Limousine 4-doors & 6-Doors
- Timor S513/s2 City Car
Dari banyaknya mobil Timor di atas, yang paling terkenal adalah Timor S515 dan Timor S515i. Keduanya masih diproduksi hingga tahun 2002, namun berubah namanya menjadi Kia Sephia. Spesifikasi keduanya juga berbeda. Dimana untuk tipe S515 memakai mesin SOHC 1498cc karburator. Sedangkan tipe S515i memakai mesin DOHC 1498cc yang sudah mengadopsi teknologi Injeksi sebagai sistem pembakarannya.
Lalu ada pula Timor SW516i Station Wagon yang merupakan varian Wagon dari S515. Mobil ini benar-benar dirancang di Indonesia dan diproduksi oleh perusahaan Karoseri New Armada yang berlokasi di Magelang, Jawa Tengah. Namun kabarnya mobil ini hanya diproduksi kurang dari 100 unit karena masih dalam tahap percobaan. Untuk spesifikasinya sendiri memakai mesin DOHC 1.600cc dengan transmisi manual 5 percepatan serta teknologi Injeksi.
Andai saja mobil Timor tetap diproduksi, tentu industri otomotif tanah air tak akan tertinggal seperti sekarang. Saat ini kita hanya bisa berharap kepada mobil Esemka yang digadang-gadang akan menjadi mobil nasional menggantikan mobil Timor. Nah bagi masbro yang tak sabar menantikan lahirnya mobil Esemka, silahkan terlebih dahulu membeli mobil Timor yang harganya kami cantumkan di bawah ini.
Daftar Harga Mobil Timor
Harga Mobil Timor Bekas | |
Timor SOHC 1996 | Rp 29.000.000 |
Timor DOHC 1997 | Rp 31.000.000 |
Timor DOHC 1997 | Rp 31.000.000 |
Timor DOHC 1998 | Rp 32.500.000 |
Timor DOHC 1999 |
Rp 33.000.000
|
Timor DOHC 2000 | Rp 36.000.000 |
Timor DOHC 2001 |
Rp 36.500.000
|
Timor DOHC 2002 | Rp 40.000.000 |
Note :
- Informasi harga mobil Timor yang kami sampaikan bisa berbeda, tergantung dari kondisi mobil yang dijual
- Harga di beberapa daerah mungkin akan berbeda
Kami hanya menjumpai dua tipe mobil Timor yang hingga saat ini masih beredar dipasaran dalam kondisi bekas, yakni tipe Timor S515 SOHC dan Timor S515i DOHC. Harga mobil Timor juga bervariasi, tergantung dari kondisinya. Masbro harus pintar memilih mobil Timor bekas, karena tak semuanya dalam kondisi bagus. Nah untuk mendapatkan mobil bekas yang berkualitas, silahkan masbro mengikuti tips-tips yang kami sampaikan di bawah ini.
Tips Membeli Mobil Timor
- Masbro harus melakukan pengecekan kondisi body luar. Biasanya mobil yang sudah berumur lebih dari 10 tahun memiliki body yang kurang mulus, banyak lecet dan sering kali cat sudah kusam atau bahkan mengelupas. Lebih baik membeli mobil Timor yang sudah dicat ulang agar kita tak perlu mengecatnya lagi, sehingga bisa menghemat biaya perbaikan pada bagian body luar.
- Mobil Timor dikenal memiliki dashboard yang ringkih. Oleh karena itulah masbro harus melakukan pengecekan bagian dashboard untuk melihat apakah ada yang retak atau tidak.
- Selain itu, masbro harus melihat kondisi jok, apakah ada noda atau bahkan sobek.
- Selama ini mobil Timor dikenal memiliki AC yang dingin. Jadi apabila AC-nya terasa tidak dingin, maka masbro harus menyiapkan dana lebih untuk melakukan perbaikan AC mobil.
- Kemudian tips yang terpenting adalah melakukan pengecekan pada mesin. Pastikan tidak ada kebocoran dan jangan lupa menghidupkan mesin untuk mendengar suara mesin. Kami sarankan masbro membawa teman yang mengetahui tentang mesin mobil, sehingga tidak tertipu saat membelinya
- Cek pula bagian kaki-kaki, apakah suspensinya masih nyaman atau tidak
- Nah tips yang terakhir adalah jangan membeli mobil Timor bekas taksi
Resiko membeli mobil bekas taksi memang besar. Pasalnya mobil bekas taksi telah disiksa mencapai ratusan ribu kilometer yang biasanya berimbas pada kesehatan mesin. Oleh karena itulah kami tidak menyarankan membeli mobil sedan Timor bekas taksi, walaupun harga mobil Timor tersebut sangatlah murah.
Cara Perawatan Mobil Timor
- Selalu lakukan penggantian oli secara rutin agar kondisi mobil selalu prima
- Lebih baik jangan memacu mobil Timor di kecepatan tinggi demi menjaga keselamatan serta kesehatan mesin.
- Apabila melewati jalan tanjakan jangan lupa memakai gigi 1 untuk menghindari beban terlalu berat pada mesin mobil Timor yang sudah berumur cukup tua.
- Jangan segan-segan untuk datang ke bengkel resmi Kia untuk melakukan diagnosa kerusakan, mengingat mobil Timor merupakan buatan Kia.
- Lakukan pengecekan pada air radiator dan minyal power steering secara rutin
Tidak ada perawatan khusus apabila masbro membeli mobil Timor. Perawatan mobil ini sama seperti mobil sedan lainnya. Palingan masbro hanya perlu melakukan service rutin untuk mengganti oli serta melakukan pengecekan pada mesin, kaki-kaki, rem, dan ban. Sama halnya dengan harga mobil Timor yang murah, harga onderdinya juga murah dan hampir semua bengkel mobil pasti bisa memperbaiknya saat terjadi kerusakan.
Baca Juga Informasi Otomotif Lainnya | |
Harga Ban Aspira Premio | Harga Ban Dalam Motor |
Harga Motor Moto Guzzi | Harga Motor Moge |
Mobil Timor bisa menjadi pilihan paling tepat bagi masbro yang mencari mobil bekas murah meriah. Dipasaran harga mobil Timor second bervariasi tergantung kondisinya. Apabila beruntung, masbro bisa mendapatkan mobil Timor bekas dengan harga di bawah 30 Juta Rupiah. Namun jangan lupa mengikuti tips yang kami berikan di atas agar mendapatkan mobil Timor terbaik yang bisa dindalkan untuk berkendara setiap harinya. Nah demikianlah informasi harga mobil Timor kali ini, semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi.